Sentajo Raya - Bertempat di Masjid Usang Raudhatul Jannah Koto Sentajo Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi Kamis malam (25/5/2023) Masyarakat dan Jemaah Masjid Usang Raudhatul melepas warganya untuk menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci Mekkah.
Foto : Pj. Kepala Desa Koto Sentajo H. Bahmada A.Md memberikan sambutan pelepasan Elisma CJH Kamis malam (25/5/2023).
Dikesempatan itu Pj. Kepala Desa Koto Sentajo H. Bahmada A.Md menuturkan, Saya pribadi serta Pemerintahan Desa Koto Sentajo selalu mendoakan semoga Ibu Elisma (67) jamaah calon haji asal Desa Koto Sentajo dalam kondisi sehat dan kembali dengan selamat ke tanah air, sehingga bisa berkumpul kembali bersama keluarga.
H. Bahmada mengharapkan agar JCH untuk tetap menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah haji. Sehingga mudah dalam melaksanakan ibadah, baik wajib maupun sunnat.
Foto : Tampak jemaah Masjid Usang Raudhatul Jannah Koto Sentajo bersalaman dengan JCH Elisma Kamis malam (25/5/2023).
Dikatakannya, kesempatan berhaji bagi umat muslim adalah hal yang sangat ditunggu-tunggu siapa saja. Karena itu, Bahmada berpesan agar ketika menjalankan ibadah haji untuk memperbanyak ibadah di Tanah Suci nantinya.
Terakhir dirinya berpesan kepada CJH ibu Elisma agar mendoakan nantinya di Tanah Suci agar masyarakat dan Jemaah Masjid Usang Raudhatul Jannah juga bisa sampai ke Tanah Suci nantinya. Aamiin. Semoga Ibu Elima menjadi haji yang mabrur ungkap H. Bahmada.
Penulis : Madiyusman
Komentar
Posting Komentar