Koto Sentajo - Memasuki bulan suci Ramadhan 1442 H, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNIKS 2021KABINET PHOENIX Ahad pagi (11/4/2021) Melakukan Bakti Sosial Membersihkan Mesjid Usang Raudhatul Jannah Desa Koto Sentajo Kecamatan Sentajo Raya Kabupaten Kuantan Singingi.
Foto : Tampak Sekdes H Bahmada bersama Presiden Mahasiswa UNIKS dan Ketua BPD Masriyanto berfoto bersama saat Bhakti Sosial di Masjid Raudhatul Jannah Koto Sentajo Ahad (11/4/2021).
Dalam Kegiatan Bakti Sosial ini BEM UNIKS bersama-sama dengan Pemerintahan Desa serta masyarakat sekitar melakukan Pembersihan Mesjid Baik didalam dan luar perkarangan.Selain itu juga sekaligus melakukan penanaman pohon yang bertujuan penghijauan pekarangan halaman Masjid.
Presiden Mahasiswa Uniks Yures Tanto kepada bangyustajo. Blogspot Ahad pagi (11/4/2021) menuturkan, melalui kegiatan Bakti Sosial membersihkan Mesjid Se-Kuansing Menyambut bulan Suci Ramadhan sebagai langkah awal pergerakan BEM UNIKS terhadap bentuk bakti kami terhadap masyarakat Kuantan Singingi tutur Yures.
Foto : Tampak Mahasiswa UNIKS melakukan Penanaman pohon pelidungvdi pekarangan Masjid Usang Raudhatul Jannah Koto Sentajo Ahad (11/4/2021).
Pengurus Masjid Raudhatul Jannah Koto Sentajo Ismet Rianto sangat mengapresiasi
kegiatan Bakti Sosial yg ditaja BEM UNIKS KABINET PHOENIX 2021 terhadap kepeduliannya untuk melakukan kebersihan Masjid dan penghijauan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.
Lanjut dikatakannya, Meski kegiatan ini tergolong kecil akan tetapi berdampak besar terhadap masyarakat. Dirinya berharap BEM UNIKS terus melakukan kegiatan positif dan bersinergi untuk kemajuan daerah kita kedepannya harap Ismet Rianto.
Kegiatan BEM UNIKS ini juga turut dihadiri Sekretaris Desa Koto Sentajo H. Bahmada A.Md, Ketua BPD Masriyanto beserta anggota, para Perangkat Desa, Pengurus Masjid Raudhatul Jannah, para Mahasiswa Uniks dan masyarakat sekitar. (rls).
Penulis : Madiyusman
Wartawan : liputanoke.com
Komentar
Posting Komentar